Halal Bihalal Keluarga Besar PMI Blora Sebagai Sarana Saling Memaafkan

Halal Bihalal Keluarga Besar PMI Blora. Foto: Manda 

Kabarasta- Keluarga Besar Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Blora menggelar acara Halal Bihalal di Resto D'Garden, Selasa (15/4). Kegiatan diikuti oleh ratusan relawan serta jajaran Pengurus dan Dewan Kehormatan PMI.

Acara diawali dengan ramah tamah. Selanjutnya acara salaman antar relawan dengan jajaran pengurus dan Dewan Kehormatan PMI.

Acara berjalan dengan penuh suasana keakraban. Kegiatan halal bihalal semakin bertambah seru dengan digelarnya lomba joget holic antar relawan dan pengurus PMI. Tampak canda tawa mengiringi selama jalannya acara.
Ketua PMI Blora Sutikno Slamet mengatakan acara halal bihalal ini sebagai sarana silaturahmi karena masih dalam suasana lebaran.

"Acara ini sebenarnya dadakan. Ini terinspirasi sertijab Dandim dan Danyon kemarin sehingga kita gelar acara halal bihalal hari ini," kata Sutikno.

Sutikno berharap acara ini diharapkan menjadi ajang saling memaafkan seluruh keluarga besar PMI Blora. Kedepan PMI Blora semakin solid dan relawan bisa terus bertambah.

" Karena ini masih dalam suasana lebaran, sepertinya pas kalau untuk saling memaafkan. Tidak ada dusta lagi diantara kita. Semoga kita bisa lebih kompak dan terus berkontribusi untuk kemanusiaan," harapnya.

Sementara itu Ketua Dewan Kehormatan PMI Ainia Shalichah mengapresiasi acara halal bihalal ini. Iapun meminta maaf jika selama ini belum bisa berkontribusi banyak untuk PMI.

" Tentunya saya juga memohon maaf jika selama ini belum bisa maksimal berkontribusi untuk PMI. Sebenarnya sudah saya pikirkan, kontribusi apa ya yang pas yang bisa saya lakukan untuk kemajuan PMI Blora," ucapnya.

(Men/Redaksi) 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama