Program MBG Kembali Digelar. Foto: Manda
Kabarasta- Setelah libur Lebaran, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Blora, Jawa Tengah, kembali berjalan. Program ini disambut antusias oleh para pelajar, terutama di SDN 1 Bangkle. Sebanyak 269 menu MBG dibagikan oleh petugas Badan Gizi.
Suasana di sekolah sangat ceria. Para siswa tak sabar menyambut kembali program ini. Mereka mengungkapkan kegembiraan mereka atas kembalinya MBG.
" Senang, Enak (menunya). Ada telur, Sayur wortel dan buah kelengkeng. Kurang susu. Ini gak ada," ucap Nismara salah satu siswa.
Hal sama dikatakan siswa lain bernama Rendi. Ia mengaku kangen dengan masakan dari MBG.
" Enak. Kangen masakan-masakan petugas," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Bangkle 1 Djeni Purnawati bersyukur dengan dimulai kembali program MBG. Menurutnya banyak siswa yang sudah menunggu program tersebut.
" Iya memang setelah sempat libur lebaran, banyak siswa yang tanya kapan MBG dimulai lagi. Harusnya minggu kemarin, cuma diundur dan Alkhamdulillah hari ini bisa digelar kembali," jelasnya.
(Men/Redaksi)
Kabarasta- Setelah libur Lebaran, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Blora, Jawa Tengah, kembali berjalan. Program ini disambut antusias oleh para pelajar, terutama di SDN 1 Bangkle. Sebanyak 269 menu MBG dibagikan oleh petugas Badan Gizi.
Suasana di sekolah sangat ceria. Para siswa tak sabar menyambut kembali program ini. Mereka mengungkapkan kegembiraan mereka atas kembalinya MBG.
" Senang, Enak (menunya). Ada telur, Sayur wortel dan buah kelengkeng. Kurang susu. Ini gak ada," ucap Nismara salah satu siswa.
Hal sama dikatakan siswa lain bernama Rendi. Ia mengaku kangen dengan masakan dari MBG.
" Enak. Kangen masakan-masakan petugas," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Bangkle 1 Djeni Purnawati bersyukur dengan dimulai kembali program MBG. Menurutnya banyak siswa yang sudah menunggu program tersebut.
" Iya memang setelah sempat libur lebaran, banyak siswa yang tanya kapan MBG dimulai lagi. Harusnya minggu kemarin, cuma diundur dan Alkhamdulillah hari ini bisa digelar kembali," jelasnya.
(Men/Redaksi)
Posting Komentar